HAB ke-80 Kemenag Sulut, Perkuat Kerukunan dan Apresiasi Pengabdian ASN

Manado, Lintaslestari.news Kementerian Agama Republik Indonesia memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) ke-80 tingkat Provinsi Sulawesi Utara yang dipusatkan di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Model Manado, Jumat, 3 Januari 2026.

Upacara berlangsung khidmat, mulai pukul 07.00 WITA hingga selesai, mengusung tema “Umat Rukun dan Sinergi, Indonesia Damai dan Maju”. Upacara peringatan HAB ke-80 tersebut dipimpin oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Utara, Dr. Drs. Ulya Taha, M.Pd, selaku Inspektur Upacara, yang sekaligus membacakan sambutan Menteri Agama Republik Indonesia.

Dalam sambutan Menteri Agama RI yang dibacakan Inspektur Upacara, ditegaskan bahwa Hari Amal Bhakti merupakan momentum penting untuk memperkuat komitmen seluruh jajaran Kementerian Agama dalam menjaga dan merawat kerukunan umat beragama, sekaligus meningkatkan sinergi dalam memberikan pelayanan keagamaan yang berkualitas kepada masyarakat. Tema HAB ke-80 dipandang sejalan dengan upaya mewujudkan kehidupan berbangsa yang damai, harmonis, dan berorientasi pada kemajuan.

Peringatan HAB ke-80 tingkat Provinsi Sulawesi Utara ini diikuti oleh seluruh pejabat utama Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Utara, para pejabat struktural dari kabupaten dan kota, serta Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kementerian Agama. Hadir pula Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Minahasa Utara, Ibu Cyntia Sepang, S.PAK., M.Si, bersama jajaran ASN Kabupaten Minahasa Utara.

Sebagai bagian dari rangkaian upacara, dilaksanakan pula penganugerahan Tanda Kehormatan Satya Lencana Pengabdian atas nama negara dan Presiden Republik Indonesia. Penghargaan diberikan kepada ASN Kementerian Agama yang telah menunjukkan dedikasi, loyalitas, serta pengabdian berkelanjutan di bidang keagamaan dan pelayanan publik. Satya Lencana Pengabdian tersebut diberikan kepada ASN dengan masa kerja 15 tahun, 20 tahun, dan 25 tahun sebagai bentuk apresiasi negara atas kontribusi nyata dalam mendukung tugas dan fungsi Kementerian Agama.

Pemberian penghargaan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh ASN untuk terus meningkatkan profesionalisme, integritas, serta komitmen pelayanan kepada masyarakat. Pelaksanaan upacara peringatan Hari Amal Bhakti ke-80 di MAN Model Manado berlangsung tertib dan lancar. Kegiatan ini sekaligus menegaskan peran strategis Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Utara dalam memperkuat kerukunan umat beragama serta mendukung pembangunan nasional melalui penguatan nilai-nilai toleransi, persatuan, dan kebersamaan.

(Ferdinand Sahempa)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *