Tegal,Lintaslestari.news Lagi, Anggota Komisi XI DPR RI Dr. Ir. Harris Turino Kurniawan, M.Si., M.M kembali menggelar sosialisasi empat pilar. Selasa (09/12/2025)sore.
Sosialisasi yang digelar di rumah aspirasi Harris Turino ini dihadiri oleh anak muda dan perempuan serta tokoh lintas agama nampak penuh semangat.
Legislator Dapil IX Fraksi PDI Perjuangan Dr. Ir. Harris Turino Kurniawan, M.Si.,mengajak anak muda atau GenZ menjadi garda depan dalam mengamalkan Pancasila dan UUD 1945 kepada masyarakat di lingkungan tempat tinggal.
“jangan sampai semangat persatuan dan kesatuan bangsa ini luntur,” katanya
Harris Turino atau yang akrab disapa HT ini juga berharap melalui anak muda sebagai generasi penerus bangsa bisa menciptakan semangat persatuan dan kesatuan. ” intinya kita harus bisa menerapkan, mengamalkan pancasila di setiap aktifitas kehidupan,”tutupnya. (Gus)







